BeritaDaerah

Agus (IWS) Ikuti Dharma Wacana, Lapas Lombok Barat Ajak Warga Binaan Hindu Menjadi Lebih baik 

×

Agus (IWS) Ikuti Dharma Wacana, Lapas Lombok Barat Ajak Warga Binaan Hindu Menjadi Lebih baik 

Share this article

Lombok Barat –Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Lombok Barat mengajak seluruh Warga Binaan umat Hindu untuk menjadi pribadi yang lebih baik dengan menggelar Dharma Wacana atau siraman rohani usai persembahyangan bersama di Pura Padmasana Bajra Satwa Lapas Lombok Barat, Jumat (21/01/2025).

Kepala Lapas (Kalapas) Lombok Barat, M Fadli menjelaskan bahwa kegiatan ini sangat penting dalam konteks pembinaan warga binaan, sebagai upaya untuk menanamkan nilai-nilai kebaikan dan kebenaran dan menjadikan warga binaan umat hindu menjadi lebih baik.

“Melalui momen suci ini, warga binaan kami diharapkan dapat memperkuat komitmen untuk selalu berbuat baik dan menerapkan ajaran dharma dalam kehidupan sehari-hari, sehingga kelak menjadi pribadi yang lebih baik”, ucapnya.

Baca Juga :  Meriahkan Hari Armada RI KE 79 Lanal Mataram Gelar Fun Run 

Penceramah pada dharwa wacana kali ini, Ida Pandita Istri Nabe Tapakan Swi Mas Gangga Naraya dari Gedong Suci Griya Saksari, Lombok mengajak para warga binaan untuk merenungkan hakikat kehidupan manusia. Ia menekankan bahwa manusia, dibandingkan dengan makhluk hidup lainnya, dianugerahi pikiran yang memungkinkan untuk mencapai kebahagiaan sejati.

“Namun, jalan menuju kebahagiaan tidaklah selalu mudah, hukum karma mengajarkan bahwa apa yang kita alami saat ini adalah buah dari perbuatan kita di masa lalu,” terangnya.

Melalui kegiatan persembahyangan dan Dharma Wacana ini, Lapas Lombok Barat berkomitmen untuk memberikan pembinaan yang holistik bagi WBP, meliputi aspek fisik, mental, dan spiritual. Diharapkan, para WBP dapat kembali ke masyarakat kelak sebagai individu yang lebih baik dan bermanfaat.

Baca Juga :  Bertepatan dengan Ramadhan, Perayaan Hari Jadi NW ke 72 akan Digelar Usai Puasa

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *